Daerah

Awal 2026 Ada 36 Personel Polres Banjar Naik Pangkat, Kapolres: Pangkat Adalah Amanah Pengabdian

10
×

Awal 2026 Ada 36 Personel Polres Banjar Naik Pangkat, Kapolres: Pangkat Adalah Amanah Pengabdian

Sebarkan artikel ini

detak.co.id KOTA BANJAR-Polres Banjar mengawali Tahun 2026 dengan menggelar Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Personel Polri TMT 1 Januari 2026 serta Kenaikan Pangkat PNS Polri TMT 1 Oktober 2025, yang berlangsung khidmat di Lapangan Apel Polres Banjar, Jumat (2/1/2026) pukul 08.00 WIB.

Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi, S.I.K., CPHR., dan dihadiri oleh Pejabat Utama Polres Banjar, Kapolsek jajaran, perwira, bintara, ASN Polri, serta Bhayangkari Cabang Banjar.

Pada periode ini, sebanyak 36 personel Polres Banjar menerima kenaikan pangkat, yang terdiri dari 35 personel Polri berbagai jenjang kepangkatan serta 1 personel PNS Polri. Kenaikan pangkat tersebut merupakan hasil penilaian kinerja, dedikasi, dan disiplin yang telah ditunjukkan para personel dalam menjalankan tugas kepolisian.

Dalam amanatnya, Kapolres Banjar menegaskan bahwa kenaikan pangkat bukan sekadar prestasi pribadi, melainkan amanah negara yang harus dibarengi dengan peningkatan tanggung jawab, profesionalisme, serta kualitas pelayanan kepada masyarakat.

“Semakin tinggi pangkat yang disandang, semakin besar pula tuntutan kinerja dan keteladanan yang harus ditunjukkan. Jadikan momentum ini sebagai motivasi untuk terus memberikan pengabdian terbaik,” tegas AKBP Tyas Puji Rahadi.

Usai upacara, rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan pemasangan pangkat oleh istri atau keluarga, sebagai simbol dukungan dan peran penting keluarga dalam perjalanan karier anggota Polri. Kegiatan dilanjutkan dengan pelepasan burung merpati oleh Kapolres Banjar bersama Ibu Ketua Bhayangkari dan personel yang naik pangkat, sebagai simbol harapan dan ketulusan dalam pengabdian.

Makna kebersamaan semakin terasa melalui penggantungan foto dan kata-kata motivasi di Pohon Harapan, dilanjutkan prosesi siraman air bunga oleh Kapolres Banjar dan Pejabat Utama Polres Banjar, serta sujud syukur sebagai ungkapan rasa terima kasih kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Kegiatan ditutup dengan foto bersama, mencerminkan soliditas dan semangat kebersamaan keluarga besar Polres Banjar dalam menyongsong tantangan tugas di tahun 2026.

Melalui kegiatan ini, Polres Banjar menegaskan komitmennya untuk terus membangun sumber daya manusia Polri yang Presisi, profesional, berintegritas, dan humanis, demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polres Banjar. (RN)