Daerah

Open Pencak Silat Militer Rebutkan Piala Pangdam Pangdam XXIII/PW Akan Digelar Pada 2 – 8 Februari 2026

16
×

Open Pencak Silat Militer Rebutkan Piala Pangdam Pangdam XXIII/PW Akan Digelar Pada 2 – 8 Februari 2026

Sebarkan artikel ini

detak.co.id PALU — Dalam rangka meningkatkan Profesionalisme dan Membentuk prajurit yang profesional, tangguh, dan siap tempur, serta menjaga dan melestarikan warisan budaya bangsa Indonesia, Kodam XXIII/Palaka Wira akan menggelar open turnamen pencak silat militer (PSM), acara yang direncanakan pada tanggal 2 – 8 Februari 2026 di Gedung GBK Gelora Bumi Kaktus Jalan Yos Sudarso No. 8 Talise Kec. Mantikulore Kota palu Provinsi Sulawesi Tengah tersebut akan dibuka untuk seluruh prajurit TNI yang ada di wilayah Kodam XXIII/Palaka Wira.

Dandenpom XXIII Palaka Wira Kolonel CPM Indra Jaya membenarkan dan mendukung kegiatan open turnamen pencak silat militer (PSM), menurutnya pencak silat militer sebagai salah satu cabang olahraga yang harus dilestarikan, pencak silat militer merupakan bela wajib prajurit TNI AD yang menggabungkan teknik silat tradisional untuk membentuk karakter, mental, dan fisik tangguh, sekaligus melestarikan budaya, mengasah disiplin, serta naluri tempur, dengan gerakan yang adaptif untuk kebutuhan militer

” Kami mendukung sekali kegiatan open pencak silat militer ini , karena olahraga ini bertujuan untuk meningkatkan mutu atlet Pencak Silat, selain dilakukan Pembinaan, pembibitan dan pembobotan, para atlet Pencak Silat juga harus diikutsertakan dalam setiap kancah kejuaraan,”terangnya.

Melalui penyelenggaraan kegiatan ini, sambung Kolonel Indra Jaya diharapkan akan lahir Atlet – atlet berbakat yang dapat mengharumkan nama Bangsa dan Negara, selain itu untuk mendorong pembinaan olahraga Pencak Silat secara berkelanjutan.

” Jumlah quota pesertanya hanya 2000 peserta, dan kegiatan positif ini harus kita sukseskan bersama – sama,”tandasnya.