Scroll untuk baca Berita

Pasang Iklan, Advertorial dan Kirim Release, click here
Daerah

Polres Banjar Gelar Apel Pasukan Operasi Patuh Lodaya 2025

14
×

Polres Banjar Gelar Apel Pasukan Operasi Patuh Lodaya 2025

Sebarkan artikel ini

detak.co.id KOTA BANJAR-Polres Banjar melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Lodaya 2025, bertempat di halaman Mapolres Banjar pada hari Senin, 14 Juli 2025, pukul 08.00 WIB. Kegiatan ini merupakan bentuk kesiapan awal jajaran Polres Banjar dalam pelaksanaan Operasi Patuh yang digelar serentak secara nasional.

Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi, S.I.K., serta dihadiri oleh unsur Forkopimda dan instansi terkait, antara lain Wakil Wali Kota Banjar DR. H. Supriana, M.Pd., Wakil Ketua DPRD Kota Banjar, perwakilan Kodim 0613 Ciamis, perwakilan Batalyon Raider 323 BP, Subdenpom III/2-4, Satpol PP, Dishub, Jasa Raharja, dan Kemenag Kota Banjar.Dalam kegiatan tersebut dilakukan penyematan pita tanda dimulainya Operasi Patuh Lodaya 2025 kepada masing-masing perwakilan dari Polri, TNI, Satpol PP, dan Dishub.Adapun amanat Kapolda Jawa Barat Irjen Pol.

Rudi Setiawan, S.I.K., S.H., M.H. yang dibacakan oleh Kapolres Banjar menyampaikan bahwa Operasi Patuh Lodaya 2025 merupakan bentuk nyata kehadiran negara dalam menumbuhkan budaya tertib berlalu lintas. Operasi ini digelar secara serentak di seluruh wilayah Indonesia mulai tanggal 14 Juli s.d. 27 Juli 2025, dengan mengusung tema“Tertib Berlalu Lintas Demi Terwujudnya Indonesia Emas.

“Sasaran dalam operasi ini meliputi segala bentuk potensi gangguan (PG), ambang gangguan (AG), dan gangguan nyata (GN) yang dapat mengakibatkan kemacetan, pelanggaran maupun kecelakaan lalu lintas. Operasi ini juga bertujuan untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, serta menurunkan angka pelanggaran dan korban laka lantas.

Kapolres Banjar menegaskan kepada seluruh personel yang terlibat agar melaksanakan operasi ini secara humanis, mengedepankan edukasi, teguran simpatik dan tidak bersikap arogan, serta selalu menjaga keselamatan diri dalam melaksanakan tugas di lapangan.

“Kami tekankan kepada seluruh personel agar melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, mengedepankan tindakan edukatif, simpatik dan profesional. Hindari sikap arogan, dan jadikan kehadiran Polri sebagai pelindung dan pengayom masyarakat, “tegasnya.

Kegiatan Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Lodaya 2025 di Polres Banjar berlangsung dengan tertib, aman dan lancar, sebagai wujud kesiapan dan sinergi lintas sektor dalam mewujudkan Kamseltibcarlantas di wilayah hukum Polres Banjar. (RN)