detak.co.id KOTA BANJAR-Diduga mengalami microsleep sebuah mobil minibus hilang kendali dan menabrak gerobak pedagang bakso kaki lima (PKL) di Jalan jend hoegeng, Kota Banjar, Jawa Barat.
Peristiwa tersebut menyebabkan tiga orang terluka, pada Kamis (27/11/25) sekitar pukul 19.00 WIB. Kecelakaan minibus tersebut juga membuat lalu lintas di sekitar lokasi macet.
Menurut keterangan saksi, mobil jenis apv berplat nomor Z 1279 US itu melaju dari arah Barat menuju Timur. Namun Setibanya di depan kedai mixui, kendaraan tiba-tiba mengarah ke lajur kanan seperti hilang kendali.
Akibatnya gerobak bakso TN dan kupat tahu yang sedang ramai pelanggan itu langsung diseruduk hingga hancur berantakan.
Menurut seorang juru parkir, Randi mengatakan, ia tidak melihat secara jelas saat mobil tersebut menabrak pedagang, namun dirinya dibuat kaget oleh suara benturan keras, “Yang mengalami luka luka ada tiga orang, termasuk penjual bakso dan salah satu pelanggan seorang wanita yang sedang membeli bakso,” ujar Randi.
Ketiga korban luka tersebut lalu kemudian dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan penanganan medis.
Sementara itu, petugas kepolisian dari Satuan Lalu Lintas Polres Kota Banjar yang berada di lokasi langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Polisi juga langsung mengevakuasi kendaraan yang ringsek dan membersihkan puing-puing gerobak yang berserakan di TKP. (RN)





















