detak.co.id TANGERANG — Kepala Desa Badak Anom Kecamatan Sindang Jaya Bang Haji Sanwani atau biasa disapa BHS mengapresiasi pembangunan jalan melalui program bang Andra ( bangun jalan desa sejahtera), hal tersebut dikatakan Kepala Desa Badak Anom Bang Haji Sanwani ( BHS) kepada wartawan Senin (19/1/2026).
BHS mengatakan, selama 20 tahun akses penghubung antar desa dan kecamatan ini tidak bisa dilalui kendaraan bermotor, karena kondisi jalan tersebut rusak dan hancur, namun setelah adanya program Bang Andra yang menyasar wilayah pedesaan, jalan ini Alhamdulillah bisa dilalui kendaraan bermotor dan warga disini sangat bergembira sekali atas kehadiran gubernur dan bupati Tangerang.
” Alhamdulillah petani disini sangat bahagia sekali, apalagi kalau saluran air dinormalisasi agar air yang dari hulu bisa menjadi ke hilir,”terang BHS.
Sebelumnya diberitakan, Bupati Tangerang Moch. Maesyal Rasyid mendampingi Gubernur Banten Andra Soni meresmikan jalan desa sepanjang 1,3 kilometer dengan lebar 4 meter di Desa Badak Anom, Kecamatan Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang, Senin (19/1/26).
Peresmian jalan tersebut dirangkaikan dengan kegiatan tasyakuran yang dilanjutkan dengan makan bersama warga serta tamu undangan. Jalan ini menjadi akses penting yang menghubungkan dua desa dan dua kecamatan serta menjadi jalur mobilitas utama masyarakat setempat.
Bupati Tangerang Moch. Maesyal Rasyid menyampaikan apresiasi Gubernur Banten atas perhatian dan dukungannya terhadap pembangunan infrastruktur di Kabupaten Tangerang yang sangat bermanfaat bagi masyarakat dalam menjalankan segala aktifitasnya.
“Kami terus memperbaiki dan menata pembagian kewenangan antar pemerintah, baik provinsi maupun kabupaten. Tujuannya satu, untuk kemaslahatan masyarakat yang lebih luas. Jalan ini dibangun oleh provinsi, sementara ke depan Kabupaten Tangerang akan melanjutkan pembangunan pendukung lainnya, seperti penerangan jalan umum dan fasilitas penunjang,” ujar Bupati Maesyal Rasyid
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Banten atas pembangunan jalan di Desa Badak Anom yang dinilai sangat bermanfaat bagi masyarakat.
“Saya atas nama masyarakat mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Banten atas perhatiannya kepada masyarakat Kabupaten Tangerang, khususnya warga Desa Badak Anom dan sekitarnya,” ucapnya.




















