detak.co.id, KOTA BANJAR-Kepolisian Resor (Polres) Banjar Polda Jabat bersama tim gabungan dari BPBD dan warga setempat bergerak cepat membantu proses evakuasi warga yang terdampak tanah longsor di wilayah Dusun Sinargalih RT. 035/008 Desa Sinartanjung Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. (26/05/2025)
Peristiwa longsor yang terjadi pada Senin dini hari sekira Pukul 03.00 WIB itu disebabkan oleh intensitas hujan tinggi sejak beberapa hari terakhir, sehingga mengakibatkan tebing setinggi 7 meter longsor dan menimpa sebuah rumah warga. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun kerugian material diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah.
Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi, S.I.K. didampingi Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya, S.H.,M.H. serta Pejabat Utama, Kapolsek Pataruman, Camat Pataruman, Kades dan perangkat Desa meninjau lokasi longsor tersebut.
Dalam kesempatan tersebut juga Kapolres Banjar memberikan bantuan berupa sembako serta makanan instan lainnya, untuk meringankan beban korban terdampak longsor tersebut.
Terkait hal tersebut Kapolrss Banjar menyampaikan bahwa pihaknya langsung menerjunkan personel Satuan Samapta serta Personel Polsek Pataruman ke lokasi untuk membantu proses evakuasi dan pengamanan area sekitar.
“Kami bergerak cepat bersama BPBD, TNI, dan relawan untuk mengevakuasi warga dan membersihkan material longsoran agar akses jalan kembali normal,”ujarnya.
Pihak Polres Banjar juga mengimbau masyarakat yang tinggal di daerah rawan longsor untuk selalu waspada, terutama saat curah hujan tinggi. “Kami minta warga terus berkoordinasi dengan aparat desa dan segera melapor jika ada tanda-tanda longsor,” tambah Kapolres.
Saat ini, proses pembersihan material longsor masih dilakukan secara bergotong-royong oleh warga dibantu petugas. (RN)