detak.co.id I SERDANG BEDAGAI – Turnamen sepakbola Piala Bupati dan Wakil Bupati Serdang Bedagai (Sergai) 2025 sore ini resmi dibuka di Stadion Mini Desa Nagur, Kecamatan Tanjung Beringin, Jumat (21/11/2025).
Antusiasme masyarakat terlihat tinggi, dan ratusan warga diperkirakan bakal memenuhi stadion untuk menyaksikan langsung seremoni pembukaan salah satu turnamen paling bergengsi di Kabupaten Sergai tersebut.
Ketua Panitia, Darmawan, menyampaikan bahwa Bupati Sergai Darma Wijaya dan Wakil Bupati Adlin Tambunan dijadwalkan hadir langsung. Keduanya bahkan direncanakan ikut bermain dalam pertandingan persahabatan usai seremoni pembukaan.
“Beliau akan membuka turnamen tersebut sekaligus ikut bermain pada laga persahabatan. Ini menjadi momen spesial bagi masyarakat dan para pecinta sepakbola di Sergai,” kata Darmawan.
Turnamen Piala Bupati dan Wabup Sergai 2025 ini akan diikuti 16 klub sepakbola dari berbagai daerah di Sumatera Utara, dan akan berlangsung selama 21 hari.
Seluruh pertandingan akan dipimpin oleh wasit profesional berlisensi demi menjaga kualitas dan sportivitas kompetisi.
Darmawan juga menegaskan bahwa seluruh peserta telah didaftarkan dalam program BPJS Ketenagakerjaan sebagai bentuk perlindungan selama mengikuti jalannya turnamen.
“Ini komitmen kami agar para atlet tetap merasa aman dan terlindungi,” ujarnya.
Tokoh masyarakat Tanjung Beringin, Andi, menyampaikan rasa bangganya karena kecamatan mereka terpilih sebagai tuan rumah.
“Sebagai warga Tanjung Beringin, tentu kami bangga. Semoga sore ini masyarakat bisa hadir beramai-ramai untuk memeriahkan pembukaan,” ucapnya.(ap).





















