KOTA TANGSEL, detak.co.id, – Wakil Gubernur (Wagub) Provinsi Banten A Dimyati Natakusumah melepas keberangkatan jamaah haji kloter 47 JKG asal Kota Tangerang Selatan. Pelepasan dilakukan di Masjid Islamic Center, Baiturrahmi, Kota Tangerang Selatan, Selasa (20/5/2025).
Pelepasan ditandai dengan menekan sirine oleh Dimyati yang didampingi oleh Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ihsan, Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Banten Nanang Faturohman, Kepala Kanwil Kemenag Kota Tangsel Ahmad Rifaudin.
Kepada para calon jamaah haji, Dimyati mengingatkan pentingnya meluruskan niat. Terlebih tahapan perjalanan ibadah rukun islam kelima itu cukup lama, sekitar 41 hari.
“Oleh karena itu penting bagi bapak dan ibu semuanya untuk meluruskan niat. Itu merupakan salah satu modal utama untuk kita semua bisa mendapatkan haji yang mabrur,” katanya.
Dengan mengokohkan niat untuk beribadah, lanjutnya, maka berbagai godaan dan ujian yang akan dihadapi nanti pasti bisa dilewati dengan baik. Godaan untuk membeli oleh-oleh serta godaan jalan-jalan yang dapat mengganggu proses tahapan ibadah haji.
“Kemudian jaga lisan, perilaku, serta yang paling penting juga harus bisa menjaga kesabaran,” kata Dimyati.
Karena di sana pasti akan bertemu dengan jutaan orang dari berbagai negara yang mempunyai sifat berbeda-beda.
“Ya, kita harus sabar. Karena itu salah satu ujiannya,” jelas Dimyati.
Dalam kesempatan itu Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ihsan juga memberikan pesan kepada para calon jamaah haji yang akan berangkat agar menjaga kesehatan, apalagi cuaca di sana diprediksi akan cukup panas sekitar 40 derajat celcius lebih.
“Banyak-banyak minum air putih, jangan air kemasan. Lalu gunakan juga masker ketika bepergian, dan yang paling penting jangan sampai terpisah dari rombongan,” katanya.
Dikatakan, pada tahun 2025 ini, Pemkot Tangsel mendapatkan kuota haji sebanyak 1.367 yang terbagi dalam lima Kelompok Terbang (Kloter). Dua kloter sudah diberangkatkan sebelumnya dengan masing-masing total jamaah haji sebanyak 393.
Kloter 47 JKG ini, lanjut Pilar, jumlahnya 393 jamaah. Untuk pemberangkatan keempat nanti kloter 57 dengan jumlah 176 jamaah dan kloter 61 dengan jumlah 41 jamaah haji. Semuanya diberangkatkan di bulan Mei ini.
“Mudah-mudahan seluruh jamaah haji dari Tangsel Ini diberikan kesehatan, kelancaran, kembali lagi dengan selamat serta mendapatkan haji yang mabrur,” pungkasnya. (Zal)